Selamat datang

3 hal yang akan membantu kita di akherat yaitu amal jariyah, ilmu yang bermanfaat dan anak yang sholeh

Rabu, 16 Desember 2009

Mata Air (2)


Air dari mata air di desa ini terus mengalir tanpa henti. setiap detik, menit, jam dan seterusnya, mata air dari tanah ini terus mengalirkan airnya. Banyaknya debit air yang dialirkan mengharuskan pembangunan proyek ini dibantu dengan mesin pompa untuk memindahkan air ke luar agar proses pembuatan ruang/kotak tidak tergerus oleh kekuatan air.

Pengerjaan proyek "mbelik" ini dilakukan setiap hari Ahad yang dilakukan oleh hampir seluruh warga dusun Jomblang desa Sendangadi Mlati Sleman. Tua muda, lelaki perempuan semuanya bahu membahu bekerja sama untuk menyelesaikan proyek tersebut. Ada yang mengusung pasir, batu, air, semen dan sebagainya. Inilah salah satu bukti kerukunan dan guyubnya warga desa di dusun ini, apalagi mereka semuanya menyadari bahwa proyek ini dilakukan dalam rangka melestarikan dan menjaga sumber mata air yng sangat dibutuhkan oleh warga.

Rencananya, "mbelik" tersebut akan terbagi menjadi 3 ruangan/kotak. Kotak pertama digunakan sebagai tempat penampungan air dari sumber mata air yang terdapat sangat banyak disekitar lokasi tersebut. Diharapkan, air yang tertampung di kotak pertama ini mampu meningkat permukaannya, sehingga selanjutnya akan mengalir ke kotak berikutnya (kotak kedua)yang akan digunakan untuk keperluar sehari-hari (mandi cuci dll). Jika kotak kedua ini penuh, selanjutnya air akan mengalir ke kotak yang ketiga yaitu tempat mencuci. Selanjutnya dari kotak ini air akan dialirkan ke sungai yang berada di sebelah timur "mbelik" ini untuk dimanfaatkan kepentingan lainnya (mengaliri sawah dll).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar